Today :

Not found what you looking for?:

Diposting oleh PUTRA BETAWI

Published on Minggu, 15 April 2012

Tips Wawancara Kerja Mudah diterima


Dunia kerja merupakan hal yang wajib kita jalani dalam menjalani hidup disaat usia sudah matang, setelah lama mengenyam pendidikan tahap selanjutnya adalah menginjak atau saatnya masuk ke dunia pekerjaan, saat inilah merupakan saat dimana langkah awal dalam menata suatu masa depan kehidupan. Saya sendiri juga mengalami saat-saat itu, dimana setelah menyelesaikan pendidikan saya tepatnya S1 disalah satu Universitas Terkemuka di Indonesia.

Beberapa surat lamaran saya kirimkan di semua perusahaan-perusahaan yang sedang membutuhkan karyawan, kemudian menunggu kira-kira satu minggu ada salah satu perusahaan yang memanggil saya untuk di tes yaitu tes interview atau wawancara kerja (itu setelah saya lulus tes). Namanya manusia sih pasti akan mengalami rasa grogi/berdebar-debar saat mau tes apalagi ini tes langsung jadi segala sikap dan tutur kata harus diperhitungkan secara matang. Sempet tanya ke salah satu teman saya mengenai Tips Wawancara Kerja agar mudah diterima lumayan sih sedikit mendapat pencerahan jadi rasa tegang agak berkurang, berkat tips itu pula mungkin tes wawancara saya ini berjalan mulus dan akhirnya diterima menjadi salah satu karyawan diperusahaan itu.

Tips Wawancara Kerja


Tips Wawancara Kerja

Itulah sebabnya kali ini saya juga ingin membagikan pengalaman baik saya ini kepada sobat-sobat semua mengenai tips wawancara kerja agar mudah diterima, coba simak beberapa tipsnya berikut ini :

Tips Wawancara Kerja
1. Pelajari dulu perusahaan yang memanggil Anda
Jika mengerti atau mengetahui perusaahan seperti visi, misinya dan lain semacamnya itu merupakan nilai plus sebelum tes wawancara kerja karena tak jarang pula biasanya pertanyaan wawancara kerja ada yang berkaitan dengan perusahaan tersebut seperti "Seberapa jauh anda mengenal perusaahaan ini?" jadi dengan mengetahui lebih banyak tentang perusahaan itu akan meningkatkan kepercayaan kalau anda sangat tertarik atau berminat dengan perusahaan tersebut.

2. Penampilan harus menarik
Suatu penampilan akan menunjukkan kepribadian jadi tampilan kalian usahakan rapi, sopan, memakai sepatu yang bersih, usahakan tampak ceria (senyum), rambut disisir rapi, pokok intinya harus semenarik mungkin.

3. Matikan/Silent HP sebelum melakukan tes wawancara
Pastinya kalian dalam melakukan tes menginginkan suasana yang tenang, nyaman dan tidak ada yang mengganggu jadi sebelumnya harus dimatikan atau di silent Handponnya.

4. Hindari ngomongin masalah yang pribadi saat tes wawancara

5. Usahakan jujur dan selalu bersikap positif dalam menjawab setiap pertanyaan.
Maksutnya positif ini yaitu selalu antusias dan optimis dengan begitu menunjukkan bahwa anda mempunyai niat yang serius untuk kerja di perusahaan itu.

Itulah dasar tips wawancara kerja agar berjalan sukses dan lancar yang harus kalian terapkan, ada juga tips tambahan yaitu Pertanyaan yang biasa di berikan saat tes wawancara berikut daftarnya :

A. Mengapa kami harus mempekerjakan Anda?
B. Mengapa tertarik bekerja di perusahaan ini?
C. Apa kelemahan utama Anda?
D. Mengapa berhenti dari perusahaan terdahulu?
E. Bagaimana Anda mengatasi masalah?
F. Prestasi apa yang dibanggakan?
G. Berapa gaji yang Anda harapkan?
H. Bisa ceritakan mengenai diri Anda?

Nah itu sedikit bocoran mengenai pertanyaan yang sering dilontarkan dalam suatu tes interview dan ada tips khusus juga dalam menjawab pertanyaan diatas dan akan dibahas lebih detail lagi di Tips menjawab pertanyaan wawancara kerja jadi ikuti terus yaa updatan Zone Gue.

Tidak salahnya juga kalian melihat Contoh Surat Lamaran Kerja dan Contoh CV supaya bisa kalian jadikan referensi dalam melamar suatu pekerjaan, demikian dulu mengenai Tips Wawancara Kerja semoga uraian cara saya diatas bisa bermanfaat buat sobat semua. Good Luck..!

0 komentar:

Posting Komentar