Today :

Not found what you looking for?:

Diposting oleh PUTRA BETAWI

Published on Senin, 05 Oktober 2009

Disetujui Presiden, Tiga Plt KPK Dilantik Besok

Liputan6.com, Jakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menerima dan menyetujui tiga nama calon pelaksana tugas pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi yang diajukan Tim Lima, di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (5/9). Ketiga nama yang diajukan Tim Lima adalah Tumpak Hatorangan Panggabean, Mas Ahmad Santosa, dan Waluyo.

Tumpak Hatorangan yang merupakan mantan wakil ketua KPK akan menjadi pimpinan KPK sementara. Sementara Mas Ahmad Santosa yang pernah menjadi penasehat HAM senior UNDP dan panitia seleksi KPK akan menggantikan Chandra Hamzah. Sedangkan Waluyo, mantan deputi pencegahan KPK akan menggantikan sementara Bibit Samad Riyanto.

Menurut Menteri Sekretaris Negara Hatta Rajasa, hari ini juga Presiden Yudhoyono akan mengeluarkan Keppres terkait hal tersebut sehingga ketiganya sudah dapat dilantik Selasa sore besok.

Saat mengajukan ketiga nama tersebut kepada Presiden Yudhoyono, hanya Andi Matalatta dari Tim Lima yang tidak hadir. Menurut Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Widodo A.S., dalam mengajukan ketiga nama ini, Tim Lima telah bertemu dengan para stakeholder hukum, lembaga swadaya masyarakat, dan lain sebagainya. Tim Lima hanya memiliki waktu tujuh hari untuk memberikan rekomendasi ketiga nama tersebut pada Presiden Yudhoyono. (LUC)

0 komentar:

Posting Komentar