Today :

Not found what you looking for?:

Diposting oleh PUTRA BETAWI

Published on Sabtu, 25 Juli 2009

Korupsi di AS, FBI Tangkap Puluhan Pejabat dan Rabbi Yahudi

Biro Penyelidik Federal (FBI) menciduk 44 orang yang oleh pengadilan AS dituduh terlibat dalam tindak pidana korupsi dan pencucian uang. Diantara 44 orang itu, tiga diantaranya adalah walikota di wilayah New Jersey, yaitu Hoboken, Ridgefield dan Secaucus serta lima rabbi Yahudi.

Walikota yang ditangkap semuanya berasal dari Partai Demokrat. Mereka adalah Peter Cammarano, walikota Hoboken; Dennis Elwell, walikota Secaucus dan Anthony Suarez, walikota Ridgefield. Sementara rabbi Yahudi yang ditangkap antara lain, Rabbi Saul Kassin, ketua komunitas Yahudi Sharee Zion, sebuah sinagog di Brooklyn, New York; Rabbi Eliahu Ben Haim, Pimpinan Jamaah Yahudi Congregation Ohel Yaacob di Deal, New Jersey; Rabbi Edmond Nahum dari sinagog Deal; Rabbi Mordchai Fish dari Jamaah Yahudi Congregation Sheves Achim di Brooklyn dan Rabbi Lavel Schwartz, saudara lelaki dari Fish.

Selebihnya, yang ditangkap adalah sejumlah pejabat publik dan dua anggota legislatif masing-masing dari Partai Republik maupun Partai Demokrat yang dituduh telah ikut berperan dalam kasus-kasus suap. Penangkapan dilakukan dengan mengerahkan sekitar 300 agen FBI yang menyerbu puluhan lokasi di segenap New Jersey dan New York. Operasi penangkapan besar-besaran ini adalah bagian dari penyelidikan korupsi dan pencucian uang yang sudah dilakukan selama 10 tahun.

Menurut jaksa Ralph Marra, salah seorang saksi dalam penyelidikan mengungkap adanya "jaringan pencucian uang" yang melibatkan dana jutaan dollar. Uang-uang haram itu disalurkan lembaga bantuan sosial dan lembaga-lembaga non-profit lainnya yang dikendalikan oleh para rabbi Yahudi di New York dan New Jersey untuk dikirim ke Israel.

Jaksa-jaksa lainnya mengungkapkan, dalam salah satu kasus, seorang saksi mengaku pernah melakukan pencucian uang sebesar tiga juta dollar melalui sejumlah rabbi Yahudi dan mengaku pernah menyuap pejabat publik

Penangkapan kali ini merupakan operasi penangkapan terbesar di New Jersey, yang melibatkan 100 tersangka dari kalangan pejabat publik dalam kasus korupsi yang mencuat beberapa tahun belakangan ini. Para jaksa penuntut menyatakan sudah siap dengan bukti-bukti berupa rekaman audio dan video tentang tranksaksi-transaksi terlarang itu.

Jaksa Marra dalam keterangan persnya mengatakan, para rabbi Yahudi yang dikenai tuduhan terlibat dalam pencucian uang adalah anggota dari komunitas Yahudi Suriah dan komunitas Yahudi Hasidik. Rabbi Saul Kassin misalnya, dituduh melakukan pencucian uang dengan nilai lebih dari 200.000 dollar selama periode Juni 2007 sampai Desember 2008. Ia menerima "cek kotor" yang kemudian mengubahnya menjadi "cek bersih."

Sementara Rabbi Fish, Schwartz dan dua rabbi Yahudi lainnya, menurut keterangan FBI, menggunakan sebuah yayasan amal dan sebuah organisasi yang dibebaskan dari pajak bernama BCG dan memiliki kaitan dengan sinagog mereka, sebagai tempat pencucian uangnya.

Rabbi Levy-Izhak Rosenbaum dari Brooklyn dituduh telah berkonspirasi dalam bisnis perdagangan organ manusia untuk keperluan transplantasi. Penangkapan dilakukan lewat informasi dari seorang saksi dan agen FBI yang menyamar ingin membeli ginjal dari seorang perantara jual-beli organ tubuh manusia.

Rabbi Ben Haim dikenakan tuduhan pencucian uang sebesar 1,5 juta dollar dan keterlibatannya dalam bisnis haram seperti mendistribusikan produk-produk palsu, terlibat dalam kasus penyelewenang uang di bank, menggelapkan aset dan dana supaya dinyatakan bangkrut.

Agen FBI, Ed Kahrer mengatakan, kasus korupsi di New Jersey adalah salah satu dari kasus-kasus korupsi paling buruk di AS. "Korupsi merupakan penyakit kanker yang merusak nilai-nilai yang berlaku di negara dan pada bangsa ini," kata Kahrer. (ln/prtv)

0 komentar:

Posting Komentar